histats
Home » Skincare » 13 Rekomendasi Sunscreen Untuk Kulit Sensitif

13 Rekomendasi Sunscreen Untuk Kulit Sensitif

Rayyana 11 May 2023

Menggunakan sunscreen merupakan bagian yang sangat penting dalam  perawatan kulit wajah. Namun, bagi pemilik kulit sensitif memilih produk perawatan kulit bukanlah hal yang mudah. Oleh karenanya, kamu harus menggunakan sunscreen untuk kulit sensitif.

Kandungan pada produk yang tidak sesuai dengan kondisi kulit sensitif justru akan menyebabkan iritasi, warna kulit kemerahan, gatal dan berbagai efek samping lainnya.

Namun, kamu tidak perlu khawatir untuk menggunakan sunscreen. Terdapat berbagai produk yang memang cocok untuk kondisi kulit sensitif.  Berikut ini adalah beberapa rekomendasi terbaik yang bisa kamu pilih.

Rekomendasi Produk Sunscreen untuk Kulit Sensitif yang Aman

1. Cetaphil Sun SPF 50+ Light Gel

Cetaphil Sun SPF 50+ Light Gel

Produk sunscreen untuk kulit sensitif dan harganya yang pertama berasal dari merk Cetaphil yang memang terkenal menciptakan produk untuk pemilik kulit sensitif.

Beberapa pemilik kulit sensitif tidak bisa menggunakan sunscreen yang memiliki tekstur krim dan lengket. Oleh karenanya, kamu bisa menggunakan Cetaphil Sun SPF 50 + Light Gel.

Produk ini memiliki tekstur gel yang ringan serta cepat meresap pada kulit wajah. Selain itu, produk ini juga bebas dari paraben dan parfum sehingga lebih aman bagi pemilik kulit sensitif dan juga ibu hamil seta menyusui.

Kelebihan

  • Ringan dan tidak lengket 
  • Aman digunakan karena bebas dari kandungan berbahaya 
  • Tidak menimbulkan iritasi pada wajah 

Kekurangan

  • Bisa membuat kulit tampak berminyak 
  • Tidak tahan lama saat digunakan
  • Harga cukup mahal
Merek Cetaphil
FormulasiGel 
Masa Penyimpanan12 bulan
HargaRp396.900

2. Bioderma Photoderm MAX Spray

Bioderma Photoderm MAX Spray

Sunscreen untuk kulit sensitif dan kering yang cocok untuk kamu gunakan ialah Bioderma Photoderm Max Spray. Tidak seperti sunscreen lainnya yang berbentuk krim atau gel, produk ini memiliki tekstur cair atau spray.

Tak perlu khawatir, produk ini tetap bisa memberikan perlindungan maksimal untuk kulit wajah terhadap bahaya sinar matahari. Kandungan dari sunscreen Bioderma ini sangat cocok bagi kamu yang memiliki kulit sensitif. Memiliki bahan dasar air, sunscreen ini mampu memberikan hidrasi pada kulit sehingga tampak lebih lembab.

Kelebihan 

  • Praktis digunakan 
  • Membuat kulit lebih lembap 
  • Tidak lengket 
  • Ringan

Kekurangan 

  • Kurang maksimal jika digunakan untuk waktu yang lama 
  • Aroma sedikit mengganggu
Merek Bioderma
FormulasiSpray (cair)
Masa Penyimpanan6 bulan
HargaRp462.000

3. Votre Peau Daily Facial Sun Shield

Maharis Beauty Votre Peau Skin Care Daily Facial Sun Shield

Terdapat berbagai produk sunscreen yang tidak hanya memberikan perlindungan pada kulit wajah, namun juga bisa merawatnya.

Votre Peau Skin Care Daily Facial Sun Shield merupakan sunscreen untuk kulit sensitif berminyak dan berjerawat dari Maharis Beauty.

Sunscreen ini  mampu mencegah terjadinya iritasi kulit akibat sinar UV. Produk ini juga mampu menguranginya noda-noda hitam yang ada pada wajah.

Kelebihan 

  • Mampu mencegah timbulnya jerawat 
  • Tidak menimbulkan iritasi pada kulit 
  • Bisa mengatasi masalah kulit 

Kekurangan 

  • Bisa membuat lengket 
  • Dapat hilang jika menggosok wajah 
Merek Votre Peau
FormulasiKrim 
Masa Penyimpanan24 bulan
HargaRp199.000

4. Axis – Y Complete No-Stress

Axis - Y Complete No-Stress

Axis – Y Complete No – Stress merupakan sunscreen untuk kulit sensitif dan kemerahan yang bisa kamu gunakan. Produk sunscreen ini ternyata merupakan produk vegan yang menggunakan berbagai jenis tumbuhan.

Seperti teh hijau yang memang terkenal untuk mencegah munculnya bakteri penyebab jerawat sekaligus bertindak sebagai antioksidan. Terdapat pula tumbuhan calendula dan chamomile yang mampu memberikan rasa tenang pada kulit wajah.

Produk ini juga mampu membuat kulit wajah tampak lebih kenyal karena terdapat kandungan kolagen yang mampu membuat kulit lebih kencang.

Kelebihan 

  • Cocok untuk kulit berminyak 
  • Membuat wajah menjadi lebih kencang 
  • Memiliki sensasi dingin yang menyejukkan 

Kekurangan 

  • Tidak mudah meresap 
  • Terkadang menyebabkan whitecast 
  • Kurang cocok bagi pemilik skin tone gelap
Merek Axis-Y
FormulasiGel 
Masa Penyimpanan12 bulan
HargaRp180.000

5. Carasun Solar Smart UV Protector

Carasun Solar Smart UV Protector

Salah satu produk sunscreen yang semakin populer ialah Carasun Solar Smart UV Protector. Produk asal Indonesia ini bekerjasama dengan ahli dari Korea Selatan untuk menciptakan formula terbaik untuk sunscreen.

Sunscreen ini memang diciptakan untuk orang-orang yang tinggal di daerah tropis termasuk Indonesia. Sunscreen ini aman bagi kamu yang memiliki kulit sensitif dan tidak bisa menggunakan produk yang mengandung banyak bahan kimia.

Carasun dibuat dari bahan-bahan alami dan merupakan sunscreen untuk kulit sensitif tanpa alkohol serta tidak menggunakan pewangi buatan. Produk ini aman untuk berbagai jenis kulit termasuk digunakan oleh ibu hamil dan menyusui.

Kelebihan 

  • Bebas dari bahan kimia berbahaya 
  • Tidak memiliki bau yang menyengat 
  • Tekstur yang ringan 

Kekurangan 

  • Bisa menimbulkan beruntusan 
  • Bisa membuat kulit tampak lebih berminyak
Merek Carasun
FormulasiGel 
Masa Penyimpanan12 bulan
HargaRp54.000

6. Macaria Sunscreen Spray

Macaria Sunscreen Spray

Bagi kamu yang ingin menggunakan sunscreen aman untuk kulit sensitif yang praktis kamu bisa menggunakan Macaria Sunscreen Spray. Bahkan, produk ini bisa kamu gunakan sebelum atau sesudah menggunakan riasan wajah.

Produk ini juga cocok bagi kamu pemilik kulit sensitif karena produk ini bebas dari bahan kimia yang berbahaya. Sebaliknya, kandungan dari produk ini merupakan bahan-bahan alami yang mampu membuat kulit wajah tampak lebih sehat.

Produk ini juga bebas dari alkohol dan parfum, sehingga tidak menimbulkan iritasi pada kulit wajah.

Kelebihan 

  • Tidak menyebabkan alergi atau iritasi pada kulit wajah 
  • Cepat meresap dalam kulit 
  • Tidak menyumbat pori-pori

Kekurangan 

  • Menyebabkan whitecast 
  • Perlu diaplikasikan berkali-kali demi perlindungan maksimal
Merek Macaria
FormulasiSpray (cair)
Masa Penyimpanan24 bulan
HargaRp87.900

7. Skeeneeds Hyaluronic Acid Sunscreen Mist

Skeeneeds Hyaluronic Acid Sunscreen Mist

Kamu sedang hamil dan memiliki kulit wajah yang sensitif? Meskipun sedang hamil, namun kamu harus tetap menjaga dan merawat kulit wajah. Pemilihan produk perawatan wajah menjadi hal yang sangat penting sehingga kamu tidak salah menggunakan produk.

Skeeneeds Hyaluronic Acid Sunscreen Mist merupakan sunscreen untuk kulit sensitif dan kering ini. Produk ini mampu melindungi kulit wajah, melembapkan, mencerahkan hingga mencegah terjadinya produksi minyak berlebih.

Agar lebih maksimal, kamu bisa menggunakan produk ini setiap 2 hingga 3 jam sekali. Tak perlu khawatir, karena berbentuk mist maka kamu dapat menggunakannya dengan cepat dan praktis.

Bebas dari alkohol, paraben, pewangi hingga pewarna buatan, tentu saja produk ini cocok bagi ibu hamil dan pemilik kulit sensitif.

Kelebihan 

  • Terbuat dari bahan yang aman untuk kulit 
  • Praktis 
  • Cepat meresap dalam kulit 

Kekurangan 

  • Bisa membuat kulit kering 
  • Perlu diaplikasikan beberapa kali untuk perlindungan maksimal 
Merek Skeeneeds
FormulasiSpray (cair)
Masa Penyimpanan12 bulan
HargaRp78.850

8. Neogen Dermalogy Day

Neogen Dermalogy Day - Light Protection Sunscreen

Kamu membutuhkan sunscreen yang mampu memberikan perlindungan secara maksimal namun tetap aman untuk kulit sensitifmu? Gunakan Neogen Dermalogy Day – Light Protection Sunscreen yang merupakan produk sunscreen krim yang mampu memberikan perlindungan lebih kuat dan maksimal.

Bagi kamu yang memiliki rencana berlibur ke pantai dan tetap ingin kulit terlindungi, maka produk ini menjadi pilihan yang tepat.

Kelebihan 

  • Ringan 
  • Mudah meresap 
  • Perlindungan maksimal meski hanya sekali pemakaian 

Kekurangan 

  • Aroma yang cukup kuat
  • Tidak terlalu melembapkan kulit
Merek Neogen
FormulasiKrim
Masa Penyimpanan12 bulan
HargaRp250.000

9. Shiseido Perfect UV Protector S

Shiseido Perfect UV Protector S

Shiseido termasuk salah satu brand kosmetik dan skincare yang memiliki produk berkualitas meskipun harganya cukup mahal. Namun, memang banyak produk mereka yang sangat cocok digunakan oleh para pemilik kulit sensitif.

Salah satunya ialah Shiseido Perfect UV Protector S yang bahkan aman digunakan untuk anak-anak sekalipun.

Hal ini karena bahan dan formula dari produk ini hanya menggunakan bahan yang aman sehingga tidak menimbulkan iritasi. Terbuat dari bahan dasar air, produk ini memang diciptakan khusus untuk kulit sensitif.

Kelebihan 

  • Tidak menyebabkan efek samping 
  • Tidak meninggalkan whitecast
  • Cepat meresap 

Kekurangan 

  • Dapat menyebabkan timbulnya jerawat
  • Membuat muka lebih berminyak
Merek Shiseido
FormulasiKrim
Masa Penyimpanan12 bulan
HargaRp559.000

10. Kiehl’s Activated Sun Protector

Kiehl’s Activated Sun Protector

Satu lagi brand high end yang juga mengeluarkan produk sunscreen yakni Kiehl’s. Melalui Activated Sun Protector, sunscreen ini cocok digunakan untuk berbagai jenis kulit, termasuk kulit sensitif.

Selain bisa digunakan pada kulit wajah, produk ini juga bisa melindungi bagian tubuh kamu lainnya dari bahaya sinar UVA dan UVB.

Mengandung vitamin E, produk ini mampu menjaga kelembaban dan membuat kulit sensitif terasa lebih nyaman. Tabir surya tahan air ini juga tidak memberikan rasa lengket.

Kelebihan 

  • Tidak lengket 
  • Bisa digunakan pada seluruh tubuh 
  • Perlindungan maksimal 

Kekurangan 

  • Daya resap yang tidak begitu cepat
  • Dapat menyebabkan kemerahan
Merek Kiehl’s
FormulasiKrim
Masa Penyimpanan12 bulan
HargaRp620.000

11. L’Oreal Paris UV Perfect Matte & Fresh

L’Oreal Paris UV Perfect Matte & Fresh

Produk sunscreen drugstore yang ternyata cocok digunakan bagi pemilik kulit sensitif ialah L’Oreal Paris UV Perfect Matte & Fresh. Kamu bisa mendapatkan produk ini dengan mudah dengan harga yang tidak terlalu mahal.

Sunscreen untuk kulit sensitif yang ada di Indomaret ini memiliki sifat matte sehingga ketika digunakan wajah akan bebas kilap dan minyak.

Selain melindungi kulit wajah dari sinar matahari yang berbahaya, produk ini juga mampu melindungi kulit dari polusi serta mencegah partikel kecil menempel pada pori-pori wajah.

Kelebihan 

  • Tidak membuat kulit tampak berminyak 
  • Dapat digunakan sebagai pelembab wajah 
  • Tidak menyumbat pori pori wajah 

Kekurangan 

  • Mengandung tambahan parfum 
  • Cukup sulit dibaurkan pada wajah 
Merek L’oreal
FormulasiKrim
Masa Penyimpanan24 bulan
HargaRp79.000

12. Banana Boat Simply Protect

Banana Boat Simply Protect Sensitive Sunscreen Lotion

Sunscreen alami untuk kulit sensitif selanjutnya yang bisa kamu gunakan ialah Banana Boat Simply Protect Sensitive Sunscreen Lotion. Produk ini adalah produk multifungsi dimana kamu bisa menggunakannya pada berbagai kondisi mulai dari kolam renang, laut, keringat, pasir dan sebagainya.

Sehingga, hanya dengan satu produk ini kamu bisa memenuhi berbagai kebutuhan untuk melindungi kulit. Produk ini bahkan juga aman digunakan oleh anak-anak dan ibu hamil karena tidak mengandung bahan yang berbahaya.

Sebaliknya, produk ini hanya menggunakan bahan-bahan alami yang tidak menimbulkan iritasi dan efek samping lainnya.

Kelebihan 

  • Memberikan perlindungan maksimal 
  • Tahan air 
  • Aman digunakan untuk ibu hamil atau menyusui 

Kekurangan 

  • Sulit di-blend 
  • Menimbulkan whitecast
Merek Banana Boat
FormulasiGel
Masa Penyimpanan6 bulan
HargaRp190.000

13. Innisfree Daily Sensitive Sunscreen

Innisfree Daily Sensitive Sunscreen

Rekomendasi terakhir untuk sunscreen yang cocok untuk kulit sensitif ialah Innisfree Daily Sensitive Sunscreen. Produk ini memiliki formula yang ringan dan tidak menyebabkan lengket pada kulit wajah.

Saat menggunakan sunscreen ini, lapisan pelindung pada permukaan kulit akan memantulkan sinar UV agar tidak meresap dalam lapisan kulit.

Tidak hanya melindungi kulit wajah dari bahaya sinar matahari, namun produk ini juga mampu mencerahkan kulit wajah serta bertindak seperti antiaging. Tak perlu khawatir, produk ini bebas dari berbagai bahan-bahan berbahaya seperti pewarna, paraben dan sebagainya.

Memiliki sifat water resistant, sunscreen ini akan tahan lama di kulit. 

Kelebihan 

  • Bebas dari bahan kimia yang berbahaya 
  • Tidak menimbulkan rasa lengket 
  • Dapat membuat kulit menjadi lebih lembap 

Kekurangan 

  • Bisa menyebabkan perubahan warna kulit
  • Pada beberapa pengguna menyebabkan bentol
Merek Innisfree
FormulasiKrim
Masa Penyimpanan24 bulan
HargaRp210.000

Sekarang, kamu sudah tidak perlu khawatir lagi dalam memilih produk untuk melindungi kulit sensitif kamu dari sinar matahari. Pilihlah berbagai sunscreen untuk kulit sensitif yang memang aman digunakan dan tidak menimbulkan iritasi. Rutin menggunakan sunscreen akan membuat kulit tampak lebih sehat bahkan dalam jangka panjang.

Baca Juga:

[addtoany]

Artikel Terkait