Kamu punya masalah tertentu pada wajah? Atau kamu ingin memberikan wajahmu perawatan lebih intensif agar lebih sehat? Jika iya, maka memakai serum wajah terbaik adalah solusinya.
Serum merupakan step tambahan dalam rutinitas perawatan kulit dengan produk berbahan aktif yang berfungsi untuk memperbaiki masalah tertentu pada wajah. Saat ini, brand lokal mulai mengepakkan sayap makin luas dengan mengeluarkan beragam produk serum untuk berbagai masalah kulit.
Ingin tahu serum lokal terbaik dan sudah BPOM untuk berbagai masalah kulit kamu? Yuk, simak rekomendasinya berikut ini!
13 Serum Wajah Paling Recommended: 100% Lokal!
1. Avoskin Your Skin Bae
Sesuai namanya, kandungan utama dari serum untuk wajah terbaik ini adalah akar ginseng dan hydrolyzed marine collagen, yang berasal dari peptida kolagen ikan. Kedua bahan ini diyakini dapat memperbaiki tekstur dan elastisitas kulit.
Selain itu, kandungan glycerin yang berperan sebagai humektan dapat membantu memberikan kelembaban ekstra dan mengurangi inflamasi pada kulitmu.
Poin plusnya, serum ini bebas dari alkohol, pewangi, paraben dan dijamin cruelty free! Jadi, kamu tak perlu khawatir bakal iritasi.
Sayangnya, untuk kamu yang tidak cocok dengan Phenoxyethanol, mungkin saja ada reaksi iritasi pada kulit. Tapi, kalau cocok, gaskan saja!
Merek | Avoskin |
Formulasi | Cair |
Masa Penyimpanan | 12 bulan |
Harga | Rp139.000 |
2. Somethinc
Pengen coba retinol, tapi masih ragu-ragu? Tenang saja, sekarang kamu bisa memilih alternatif lebih gentle, yaitu bakuchiol.
Somethinc Bakuchiol memiliki klaim non-comedogenic, telah teruji secara dermatologis, cocok untuk kulit sensitif, dan ramah vegan. Buat para bumil dan remaja pun cocok!
Sayangnya, karena serum ini berbasis minyak, kamu yang punya kulit berminyak mungkin saja kurang cocok. Tapi kalau masih penasaran, boleh banget coba salah satu serum wajah terbaik untuk remaja ini!
Merek | Somethinc |
Formulasi | Cair |
Masa Penyimpanan | 6 bulan |
Harga | Rp89.000 |
3. ElsheSkin
Cari serum wajah terbaik untuk antiaging? Serum malam ElsheSkin yang satu ini bisa jadi pilihan. Kandungan utamanya, retinol, telah terkenal sebagai zat yang ampuh merawat kulit dan menghindari penuaan dini.
Kandungan menarik lainnya adalah niacinamide, multi-peptide, PHA, dan licorice extract. Jadi, selain membantu meremajakan kulit, serum ini juga bisa melembapkan, mencerahkan, dan memperbaiki skin barrier.
Selain itu, kelebihan dari serum ini adalah bebas pewangi dan alkohol. Akan tetapi, perlu digarisbawahi kalau tak semua orang bisa cocok memakai retinol. Jadi, be wise dalam penggunaannya, ya!
Merek | Elsheskin |
Formulasi | Cair |
Masa Penyimpanan | 24 bulan |
Harga | Rp189.000 |
4. Azarine
Pori-pori rapat, minyak terkontrol, dan kulit lembab adalah klaim dari pemakaian serum ini. Kandungannya cukup top-tier, yaitu Centella asiatica, Hyaluronic Acid, madu, dan Niacinamide, hadir dengan harga bersahabat.
Kelebihan dari serum ini adalah tidak mengandung alkohol, pewangi, minya, paraben, dan BHA. oleh karena itu, ini adalah serum yang bagus untuk remaja dan murah.
Namun, kamu harus rajin memakai serum ini, ya, karena hasil maksimalnya tidak akan instan hanya dalam sekali pemakaian.
Merek | Azarine |
Formulasi | Cair |
Masa Penyimpanan | 24 bulan |
Harga | Rp50.000 |
5. Whitelab
Salah satu merek serum wajah terbaik ini hadir dengan komposisi bahan aktif yang meyakinkan, seperti Ethyl Ascorbic Acid 2%, Marine Collagen, HyaluComplex-10. Lalu, produk ini juga aman dipakai siang dan malam.
Selain mencerahkan, serum ini juga mengklaim bisa mengurangi garis halus karena adanya Ferulic Acid yang bersinergi dengan Vit. C serta menangkal dari radikal bebas. Lalu, kadar vitamin C-nya pun rendah sehingga cocok untuk pemula.
Namun, kekurangan serum ini ada pada kemasannya yang tak memiliki stopper sehingga isinya mudah bleber. Jadi, hati-hatilah dalam memakainya.
Merek | Whitelab |
Formulasi | Cair |
Masa Penyimpanan | 12 bulan |
Harga | Rp75.000 |
6. Implora Luminous
Jaman sekarang, pakai serum tak melulu mahal. Nyatanya, Implora hadir dengan rangkaian serum murah meriah dengan khasiat tak kalah dari yang lain, salah satunya Implora Luminous Brightening Serum ini.
Sesuai namanya, serum wajah terbaik murah ini memiliki klaim utama untuk mencerahkan dengan kandungan bahan aktif utama Kakadu plum dan 10% Niacinamide.
Tak hanya itu, serum ini pun punya formulasi bebas alkohol dan pewangi sehingga aman untuk semua tipe kulit.
Namun, kamu harus super sabar karena khasiat mencerahkan dari produk ini tak semudah itu berhasil. Selain itu, kamu tidak boleh skip pelembab jika ingin kelembaban ekstra setelah memakai serum ini.
Untuk kamu yang concern masalah label halal, serum ini pun patut kamu perhitungkan lagi karena belum memiliki label halal.
Merek | Implora |
Formulasi | Cair |
Masa Penyimpanan | 12 bulan |
Harga | Rp35.000 |
7. Hanasui Vitamin C Serum
Satu lagi produk lokal yang hadir dengan serum wajah yang bagus dan murah, yaitu Hanasui. Serum Vit. C ini mengandung Niacinamide 2%, Stay C®50 2%, serta Glycerin.
Kandungan bahan aktif yang gentle tersebut dapat membantu mencerahkan kulit wajah, memperbaiki tekstur kulit, serta melindungi kulit kamu dari radikal bebas.
Namun, karena bahan aktif pencerahnya berada pada persentase cukup rendah, kamu tidak boleh berharap kalau serum ini bisa menyulap kulitmu menjadi cerah seketika, ya! Butuh waktu minimal 2 minggu agar efeknya tampak.
Merek | Hanasui |
Formulasi | Cair |
Masa Penyimpanan | 24 bulan |
Harga | Rp25.000 |
8. Erha Acneact
Sesuai dengan nama produknya, salah satu serum wajah terbaik untuk kulit sensitif ini hadir untuk mengatasi inflamasi pada kulit kering maupun berjerawat.
Kandungan yang ia miliki memang benar-benar anti-inflamation material, mulai dari Cica, Niacinamide, hingga ekstrak lidah buaya. Selain itu, Salicylic Acid juga bermanfaat untuk mengatasi jerawat.
Tak hanya itu, adanya Prebiotic juga bisa membantu memperkuat skin barrier sehingga kulit jadi tak gampang muncul jerawat!
Untuk kamu, baik yang kulitnya kering maupun berminyak, menggunakan serum ini adalah pilihan tepat untuk menghempas jerawat dan meredakan kulit. Namun, jika kamu tak berjerawat, kamu mungkin akan lebih tertarik untuk mencoba produk serum anti-inflamasi selain ini.
Merek | ERHA |
Formulasi | Cair |
Masa Penyimpanan | 24 bulan |
Harga | Rp129.000 |
9. Glowlabs Probiome Acne Serum
Rekomendasi serum wajah terbaik untuk skin barrier hadir dari Glowlabs Probiome Acne Serum. Mengandung Probiome Skin Tech 2%, Honey Toxin 1%, Cica Extract, serta Lacktokine, serum ini ampuh perbaiki skin barrier sekaligus melembabkan kulit.
Teksturnya yang gel super ringan akan membuat wajah lembab dari pemakaian pertama. Selain itu, jerawat akan langsung kalem tanpa iritasi ataupun breakout.
Namun, karena persentase kandungannya yang cukup rendah, kamu harus rutin memakai produk ini supaya efeknya lebih terasa.
Merek | Glowlabs |
Formulasi | Cair |
Masa Penyimpanan | 24 bulan |
Harga | Rp150.000 |
10. HALE Brightening Potion
Produk lokal yang satu ini anti bahan aneh-aneh, simpel, dan penuh manfaat! Klaim dari produk ini adalah efektif mencerahkan tanpa iritasi, tekstur super ringan, dan cocok untuk semua jenis kulit.
Kelebihan dari serum wajah terbaik untuk mencerahkan ini adalah setiap bahan yang terdapat di dalamnya memiliki fungsi yang superb. Niacinamide 5% untuk mencerahkan, Acetyl Glucosamine untuk melembabkan, serta Zinc PCA untuk mengontrol minyak dan memperbaiki tekstur kulit.
Sayangnya, dengan harga segini, volume serum ini cukup sedikit dibandingkan dengan produk serum lainnya. Namun, jika kamu tak masalah dengan harga, serum ini adalah a go-to serum indeed!
Merek | HALE |
Formulasi | Cair |
Masa Penyimpanan | 12 bulan |
Harga | Rp109.000 |
11. Nutrishe
Kali ini, Nutrishe hadir dengan produk untuk mencerahkan dan memperbaiki skin barrier sekaligus. Dengan kemasan yang cantik, kandungan serum ini juga tak kalah keren.
Kandungan Alpha-Arbutin terkenal sebagai bahan yang bagus untuk menghempaskan flek hitam dan mencerahkan kulit. Selain itu, Brown Seaweed Extract berguna untuk menghidrasi kulit.
Lalu, Centella Asiatica sudah pasti dikenal sebagai bahan yang bagus untuk skin barrier dan antiinflamasi.
Namun, buat kamu yang kurang suka wewangian dalam produk skincare, kamu mungkin tak akan suka dengan aroma subtle parfum di serum ini. Tapi, kalau kamu tak masalah dengan fragrance, serum yang bagus untuk mencerahkan ini boleh, lah, untuk dicoba.
Merek | Nutrishe |
Formulasi | Cair |
Masa Penyimpanan | 6 bulan |
Harga | Rp169.000 |
12. Y.O.U Golden Age Refining Serum
Produk anti aging lokal dari Y.O.U ini adalah salah satu produk dalam rangkaian Golden Age Series. Hadir dengan klaim utama mengurangi kerutan dan garis halus, mengencangkan kulit, serta meremajakan kulit, produk ini mengandung bahan aktif yang powerful.
Ekstrak buah delima, Hyaluronic Acid, Jojoba Seed oil, serta Blue Agave Leaves Extract merupakan bahan utama yang penuh manfaat. Produk ini tanpa alkohol, mudah menyerap, dan cocok dipakai mulai usia 20 tahun.
Namun, ada kandungan fragrance dengan bau yang subtle di serum ini. Kalau kamu tidak masalah dengan wewangian, tentu fragrance tersebut bukan suatu masalah.
Merek | Y.O.U |
Formulasi | Cair |
Masa Penyimpanan | 24 bulan |
Harga | Rp129.000 |
13. Nadfaskin Hyaluronic Serum
Sedang mencari produk serum lokal dengan fokus utama melembabkan kulit? Serum ini adalah jawabannya. Serum ini hadir dengan kandungan utama Glycerin, Aloe Barbadensis Extract, Sodium Hyaluronate, serta Witch Hazel Extract.
Teksturnya yang bening dan kental membuat wajah jadi benar-benar lembab sesudah pengaplikasian. Selain itu, soothing agent juga berperan untuk calming kulit kamu. Lalu, ada tambahan bahan vit. C untuk brightening juga, lho, meskipun letaknya di bagian bawah ingredients list.
Jika kamu ingin fokus melembabkan dan menghidrasi kulit, serum ini bakal cocok banget, deh! Namun, kalau kamu kurang suka dengan konsistensinya yang cenderung thick, mungkin ini bukan serum yang cocok untukmu. Semua tergantung preferensi kamu!
Merek | Nadfaskin |
Formulasi | Gel |
Masa Penyimpanan | 24 bulan |
Harga | Rp110.000 |
Pada akhirnya, skincare memang cocok-cocokan di setiap kulit muka orang. Namun, kamu cukup memilih rekomendasi produk di atas yang sesuai dengan kebutuhan kulitmu. Tenang saja, semua produk serum wajah terbaik tersebut sudah BPOM, kok! Selamat menentukan pilihan!
Baca Juga: