Apakah kamu menginginkan produk skincare yang kamu pakai terserap dengan maksimal dan sempurna? Jika iya, maka pakailah produk essence. Pilih produk essence terbaik untuk mendapatkan manfaat yang lebih maksimal.
Tapi, tahukah kamu apa itu essence? dan apa bedanya dengan serum? Sebenarnya, baik serum maupun essence adalah produk yang sama-sama memiliki bahan dasar cair, hanya saja essence lebih lembut dan ringan dibanding serum. Bisa juga dikatakan bahwa essence ini adalah perpaduan antara toner dan serum.
Rekomendasi Produk Essence Terbaik untuk Menghidrasi Kulit
Apakah kamu ingin memiliki essence terbaik yang dapat menghidrasi kulit? Yuk, simak beberapa pilihan essence berikut yang sesuai dengan kebutuhan kamu.
1. Somethinc Criously 24K Gold Essence
Kamu sedang mencari essence untuk mencerahkan warna kulit? Somethinc Curiously 24K Gold Essence bisa kamu pilih sebagai essence terbaik untuk mencerahkan. Kandungan utama dari essence ini adalah emas, dan memiliki booster yaitu vitamin c.
Bahan vitamin c kebanyakan memiliki efek burn out yang parah pada wajah. Namun, produk keluaran somethinc ini aman karena memiliki tipe vitamin c yang lebih stabil. Kandungan tersebut adalah Ascorbyl Glucoside.
Untuk penyimpanan essence ini berbeda dari skin care vitamin c pada umumnya. Penyimpanannya terbilang mudah. Cukup letakkan pada suhu ruangan, maka skincare ini aman dari perubahan warna.
Selain vitamin c juga terdapat kandungan niacinamide untuk membantu memutihkan kulit wajah kamu. Beberapa orang mengatakan bahwa essence 24k gold ini bisa untuk base makeup.
Namun, karena teksturnya yang agak lengket, beberapa orang hanya menggunakan produk ini sebatas skincare saja. Jadi kembali kepada tingkat kenyamanan masing-masing pengguna.
Perlu kamu ketahui bahwa terdapat kandungan bahan aktif yang memungkinkan kamu mengalami breakout ringan pada awal pemakaian.
Merk | Somethinc |
Formulasi | Cair |
Masa penyimpanan | 24 bulan |
Harga | Rp119.500 |
2. Garnier Sakura Glow Essence
Predikat essence terbaik untuk remaja jatuh pada produk Garnier Sakura White Water Glow Essence. Ukuran kemasan dari produk ini ada 2 yaitu 30 ml dan 100 ml. Kamu dapat mencoba ukuran 30 ml untuk memastikan produk ini cocok atau tidak di kulit kamu.
Garnier varian ini sudah teruji secara dermatologis sehingga aman untuk kulit sensitif kamu. Teksturnya sangat encer, dan memiliki warna bening. Produk ini juga memiliki 4 active ingredient yaitu niacinamide, ascorbyl glucoside, prunus yedoensis leaf extract, dan sodium hyaluronate.
Keempat bahan aktif ini sebenarnya jadi pertimbangan beberapa expert kecantikan. Ada yang mengatakan bahwa pada awal pemakaian skin care akan muncul beberapa jerawat. Hal sebagai tanda adaptasi muka terhadap active ingredient tersebut.
Namun, Garnier melakukan klaim bahwa produknya aman untuk kulit sensitif. Oleh karena itu, kamu dapat memakai produk ini untuk semua tipe kulit wajah kamu.
Merk | Garnier |
Formulasi | Cair |
Masa penyimpanan | Tidak disebutkan |
Harga | Rp50.000 |
3. Huxley Secret of Sahara Essence
Kamu merasa kulit kamu kering bagaikan gurun sahara? Produk essence untuk kulit kering satu ini bisa mengatasi permasalahan kulit kering kamu, lho! Apalagi kamu sering beraktivitas di dalam ruangan yang ber-AC dan rentan akan kulit kering. Produk keluaran Huxley ini dapat melembapkan kulit kering kamu.
Bahan utama dari essence ini adalah ekstrak kaktus. Tumbuhan kaktus memang sudah terkenal dengan kemampuannya untuk melembapkan kulit muka. Selain melembapkan, kamu juga dapat menggunakan Sahara essence ini sebagai base makeup kamu.
Kemampuannya yang cepat terserap di kulit membuat skincare ini tidak meninggalkan residu sedikit pun. Kemasan essence ini terbuat dari kaca. Kamu sebaiknya meletakkan produk ini jauh dari jangkauan anak-anak.
Merk | Huxley |
Formulasi | Cair |
Masa penyimpanan | 12 bulan |
Harga | Rp240.000 |
4. Pixy White Aqua
Kamu sedang mencari essence terbaik dan murah? Pixy White Aqua Hydra Moise Essence dapat kamu bawa pulang dengan harga di bawah Rp 100.000,00 lho! Isi dari produk ini adalah 125 ml. Produk yang berasal dari Jepang ini juga sudah terbukti halal.
Fungsi utama dari essence keluaran Pixy ini adalah melembabkan muka. Namun, terdapat efek mencerahkan jika memakai produk ini secara rutin. Terdapat kandungan niacinamide dan vitamin c yang membantu mencerahkan wajah kamu.
Sesuai dengan namanya, produk ini water based, sehingga dapat menyerap dengan cepat pada kulit kamu. Penggunaan produk ini sebelum makeup juga dapat membantu melembapkan kulit wajahmu. Jadi, produk ini cocok untuk kulit kamu yang sedang capek.
Produk ini juga memiliki wewangian yang lembut. Juga terdapat kandungan bahan aktif yang memungkinkan kamu mengalami breakout ringan pada awal pemakaian.
Merk | Pixy |
Formulasi | Cair |
Masa penyimpanan | 24 bulan |
Harga | Rp68.800 |
5. Avoskin Perfect Hydrating
Memiliki keluhan kulit kusam? Essence terbaik untuk kulit kusam yang bisa kamu gunakan yaitu Avoskin Perfect Hydrating Treatment Essence. Produk ini menjadi best seller produk Avoskin, lho! Sebelum membeli kamu dapat memilih antara ukuran 30 ml atau 100 ml.
Produk yang disingkat dengan PTHE ini memiliki dua kandungan utama yaitu Chamomile oil, dan ET-VC. Selain menyegarkan kulit, produk keluaran Avoskin ini dapat mencerahkan kulit kusam kamu, lho! Tekstur essence ini cair dan tidak lengket.
Pada saat pemakaian, jangan sampai mengusapnya sampai ke daerah mata. Karena jika masuk ke daerah mata akan menyebabkan perih pada mata. Produk ini tidak cocok untuk kulit sensitif karena memiliki kandungan alkohol dan parfum.
Merk | Avoskin |
Formulasi | Cair |
Masa penyimpanan | 12 bulan |
Harga | Rp299.000 |
6. Missha Time Revolution
Produk essence Korea terbaik dapat kamu temukan pada produk Missha Time Revolution The First Treatment RX. Missha ini digadang-gadang sebagai produk dupe produk FTE SKII.
Ini merupakan generasi terbaru yaitu generasi keempat. Sehingga terdapat nama RX pada bagian belakang penamaan produk ini. Klaimnya adalah sebagai antikerut dan dapat mencerahkan wajah. Selain itu dapat membersihkan dan menghidrasi muka.
Dalam proses pembuatannya, produk ini melalui 2 kali proses fermentasi yaitu hot dan cold. Walaupun berasal dari Korea, produk ini sudah BPOM, lho! Juga terdapat tambahan penjelasan dalam bahasa Indonesia.
Terdapat flip pada lubang botol untuk menjaga produk tetap higienis. Warna produk ini putih bening. Kemasan produk ini kaca berwarna putih kusam. Kamu wajib berhati-hati meletakkan produk ini.
Merk | Missha |
Formulasi | Cair |
Masa penyimpanan | 24 bulan |
Harga | Rp299.000 |
7. L’Oreal Paris Revitalift
Kamu perlu tau bahwa essence terbaik untuk kulit kombinasi adalah L’Oreal Paris Revitalift Cristal Micro-Essence. Kandungan yang terdapat pada Revitalift Cristral Micro-Essence ini adalah Centella Asiatica, salycilic acid, mild exfoliatting.
Tekstur revitalift ini cair sehingga cepat menyerap ke dalam kulit muka kamu.
Perlu kamu ketahui bahwa produk ini tidak cocok untuk kulit sensitif karena memiliki kandungan alkohol dan parfum. Kemasan produk ini juga terbuat dari kaca. Kamu perlu meletakkan produk ini di tempat yang aman.
Merk | L’Oreal Paris |
Formulasi | Cair |
Masa penyimpanan | 6 bulan |
Harga | Rp251.900 |
8. First Lab Probiotic
Essence terbaik untuk kulit berjerawat yang wajib kamu punya adalah First Lab Probiotic Skin Essence Signature. Produk korea ini memiliki bahan utama yang unik yaitu probiotic. Probiotic disini bukan berarti bisa sebagai konsumsi, ya!
Brand ini satu-satunya yang memiliki lisensi untuk mengolah probiotic menjadi skin care. Fungsi probiotic ini dapat menguatkan skin barrier kamu dengan cara menambah bakteri baik. Bakteri jahat yang terdapat pada jerawat kamu akan dibunuh.
Teksturnya seperti gel cream namun cepat menyerap di muka. Kulit lebih kuat sehingga tidak gampang jerawatan. Kemerahan pada kulit wajah juga cepat hilang. Selain itu produk ini dapat memperbaiki tekstur muka kamu yang bruntusan.
Kemasan dari produk ini terbuat dari kaca. Oleh karena itu kamu perlu berhati-hati dalam peletakan produk ini. Selain itu, produk ini juga mengandung sedikit parfume.
Merk | First Lab |
Formulasi | Cair |
Masa penyimpanan | 24 bulan |
Harga | Rp329.000 |
9. Laneige Water Bank Essence EX
Kamu sedang mencari essence terbaik untuk kulit berminyak, ya? Varian Laneige ini mengeluarkan produk yang cocok untuk kulit berminyak. Kenapa? Karena memiliki kandungan utama water dan glycerin.
Semua jenis kulit memerlukan hidrasi. Water dan glycerin merupakan master ingredients untuk hidrasi. Ketika ada kandungan air di udara, glycerin akan ambil dan meletakkan di wajah kita. Glycerin juga membantu kandungan air yang terdapat pada kulit kita agar tidak mudah berevaporasi.
Dengan kedua kandungan utama tersebut, kamu akan mendapatkan kulit muka yang lebih segar, sehat dan glowing. Terdapat komposisi lain seperti vitamin c dan zink sulfat untuk menstabilkan vitamin c ini. Ada juga kandungan BHA sedikit.
Essence Laneige Water Bank ini memiliki tekstur kental namun cepat menyerap di muka.
Produk ini memiliki wewangian yang calming. Jika kamu memiliki tipe kulit yang sangat sensitif sebaiknya tidak digunakan.
Merk | Laneige |
Formulasi | Cair |
Masa penyimpanan | 12 bulan |
Harga | Rp375.000 |
10. Innertrue Essence of Life Serum
Essence terbaik female daily yang bisa kamu gunakan sehari-hari adalah produk dari Innertrue. Brand ini mengeluarkan smart skincare yang mengerti kamu.
Dengan kandungan adaptogen yang terdapat pada produk ini bisa beradaptasi pada kulit. Jadi kamu tidak perlu repot-repot lagi mencari produk yang sesuai dengan keadaan muka kamu.
Essence Innertrue ini mempunyai premium ingredient yaitu mosscelltec no. 1. Kandungan ini berfungsi sebagai antiaging dan mampu memperbaiki skin barrier yang rusak. Selain itu juga terdapat kandungan Oligopeptide-68 yang dapat mencerahkan melebihi kemampuan arbutin, dan vitamin C.
Ada juga niacinamade yang berfungsi baik mengatasi pemasalahan kulit berjerawat. Kandungan premium terakhir yaitu Tranexamic Acid yang dapat meratakan warna kulit.
Terdapat juga super ingredients seperti algae, aloe vera, vitamin c & d3, bisabolol, licorice, dan allantoin. Produk ini juga memiliki konsep clean skincare dimana hanya menggunakan bahan alami. Jadi, produk ini bebas dari mercury, paraben, mineral oil, dan bahan berbahaya lainnya.
Kamu perlu tahu bahwa essence ini sudah BPOM, dermatologically tested, dan bebas animal testing juga, lho! Yang unik dari produk ini adalah memiliki kemampuan anti blue light radiation, dan brightening peptide.
Kamu juga mendapat manfaat menyamarkan pori-pori wajah, mengencangkan wajah, anti aging sehingga dapat mencegah penuaan dini. Teksturnya cair, tidak lengket, dan cepat meresap di wajah.
Merk | Innertrue |
Formulasi | Cair |
Masa penyimpanan | 24 bulan |
Harga | Rp220.000 |
Dari 10 rekomendasi essence tersebut, apakah kamu sudah menemukan essence terbaik? Yuk, lengkapi serangkaian skin care kamu.
Baca Juga: